Sebelumnya... Hari sudah pagi. Woo Hyuk ternyata tidur di kantornya dengan berkas-berkasnya yang masih terbuka. Tak lama kemudian, Jaksa Kepala masuk ruangannya dan ia langsung terbangun. Jaksa Kepala terkejut mengetahui Woo Hyuk tidur di kantor. Woo Hyuk : Kapan datang? Jaksa Kepala : Sudah kuduga kau akan berhasil. Kau sama gigihnya denganku. Woo Hyuk : Masih dalam penyelidikan. Jaksa Kepala : Nanti saja. Ayo. Saatnya berfoto. Woo Hyuk, foto? Jaksa Kepala : Aku mengundang reporter. Woo Hyuk kaget, apa? Jaksa Kepala! Kenapa mengundang pers? Jaksa Kepala : Kau sudah bangun? Kenapa seperti amatir? Dapatkan sesuap nasimu sebelum diklaim orang lain. Woo Hyuk pun menghela nafas kesal. Di depan kantor kejaksaan, para reporter sudah berkumpul. Seorang reporter melaporkan, kejaksaan sudah mengamankan bukti bahwa Jung Won membunuh Min Ho dan barang bukti itu akan segera diungkapkan kejaksaan secara resmi. Jae Il yang juga ada di sana, dapat tele...