Sebelumnya... Do Kyung menyalakan lilin di depan cermin. Kemudian, ia mengambil artikel tentang dirinya yang tewas gantung diri dan membakarnya. Sementara Tae Pyeong diam2 keluar dari rumah Do Kyung. Ia membuka pintu pelan2. Tae Pyeong masuk ke mobilnya dan menarik napas lega karena tidak ketahuan Do Kyung. Tae Pyeong lalu menyalakan laptopnya dan mengawasi Do Kyung. Tae Pyeong melihat Do Kyung menuangkan makanan kaleng ke piring anjing. Lalu Do Kyung membuka pintu yang tadi ditemukan Tae Pyeong dan masuk ke sana membawa makanan itu. Joon Young hendak pulang. Ia menoleh, kalau2 Tae Pyeong memang menungguinya seperti terakhir kali. Joon Young lalu tersenyum sendiri dan kembali berjalan. Tapi tiba2 Tae Pyeong datang menjemputnya. Tae Pyeong membawa Joon Young ke atap. Tae Pyeong : Apakah tidak masalah menyeretmu kesini saat kau butuh istirahat? Joon Young : Kau bilang tempat ini membuatmu bisa beristirahat. Kau sudah membodohiku. Keduanya tertawa. J...