Sebelumnya... Usai ditembak Matsuura, tubuh Young Jin terdorong keluar. Won Bong yang juga terluka parah setelah ditembak berkali oleh Matsuura, syok melihat kekasihnya tertembak. Habis menembak Young Jin, Matsuura ingin menembak Won Bong lagi. Melihat itu, Won Bong pun langsung menembak Matsuura. Matsuura seketika terjatuh. Maru datang dan langsung mengevakuasi Won Bong keluar. Won Bong terus meneriakkan nama Young Jin. Ia tak mau meninggalkan Young Jin. Tangis Young Jin seketika pecah. Young Jin menangis dan berteriak marah, menyuruh Won Bong pergi. Beberapa polisi militer berhasil masuk ke kelab. Fukuda datang dan langsung mencari Young Jin. Saat tengah mencari Young Jin, Fukuda melihat Matsuura sekarat. Fukuda tidak peduli dan terus mencari Young Jin. Saat menemukan Young Jin yang terluka dan terduduk lemas sambil menangis, Fukuda langsung berlari ke arah Young Jin. Fukuda menatap cemas Young Jin. Fukuda : Young Jin-ssi.... Tak lama kemud...