Skip to main content

I Have a Lover Ep 45 Part 2

Sebelumnya...


Sampai nada dering itu berhenti, Jin Eon tak kunjung keluar. Hae Gang pun mengerti bahwa Jin Eon benar2 ingin melepaskannya. Sesuai janjinya pada Jin Eon bahwa ia akan menghilang dari hidup Jin Eon jika Jin Eon tak keluar menghampirinya sampai nada itu berhenti. Hae Gang beranjak pergi dengan wajah kecewa. Tepat saat itu, Jin Eon membuka pintu pagar dan Hae Gang pun langsung menghentikan langkahnya.

“Aku tidak bisa menikah denganmu, aku hanya akan berkencan denganmu. Jangan jadi isteriku, jadilah kekasihku.” Ucap Jin Eon.


Hae Gang pun langsung memeluk Jin Eon. Jin Eon terpaku sejenak sebelum akhirnya ia membalas pelukan itu.


Tae Seok yang memancing di tengah udara dingin tampak kesal saat ingat kata2 Jin Ri tentang adiknya yang pergi ke Amerika bersama Yong Gi. Tae Seok kemudian teringat kata2 Gyu Seok yang ingin menjadi ayah Woo Joo.

“Dokgo Yong Gi. Do Hae Gang!” ucapnya geram.

Jin Ri pergi diam2 menemui Tae Seok. Setibanya di sana, ia mengutuk tempat persembunyian Tae Seok yang lebih mirip penjara.


Tae Seok sendiri masih kesal lantaran adiknya yang memilih tetap bersama Yong Gi. Tak lama kemudian, ia dikejutkan dengan seberkas sinar. Sinar itu berasal dari ponsel Jin Ri. Tae Seok : Siapa itu?

“Aku.” jawab Jin Ri sambil mengarahkan sinar ponselnya ke wajahnya dan memasang tampang seram.

“Kau membuat aku takut! Jantungku hampir copot!” omel Tae Seok.

“Biar kulihat, bagaimana wajahmu….” Ucap Jin Ri lalu mengarahkan sinar ponselnya ke wajah Tae Seok.

“… Aigoo, kau menjadi pengemis hanya dalam waktu 4 hari. Aku membawakan pisau cukur, bercukurlah.” Ucap Jin Ri lagi.


Tae Seok pun bangkit dan langsung menarik Jin Ri ke dalam pelukannya. Jin Ri langsung ngomel. Ia berkata bahwa ia tak akan berubah pikiran meskipun Tae Seok bersikap seperti itu kepadanya. Tae Seok kemudian melepaskan pelukanya dan mencium Jin Ri. Jin Ri pun kaget.

“Kenapa kau melakukannnya?” tanya Jin Ri.

“Karena dingin, aku bisa terkena hypothermia. Segera setelah aku melihatmu, suhu tubuhku meningkat. Aku senang melihatmu, Jin Ri ku.” Jawab Tae Seok.


Jin Ri pun menangis, dan Tae Seok langsung memeluk Jin Ri.


Jin Eon, Hae Gang dan Nyonya Hong makan bersama. Sepanjang makan malam, Jin Eon terus saja memperhatikan Hae Gang. Hae Gang yang menyadari hal itu pun berkata bahwa ia akan pindah duduk ke samping Jin Eon. Nyonya Hong ingin tahu alasannya. Hae Gang berkata, karena Jin Eon terus menatapnya dan itu membuatnya merasa tidak nyaman.

“Kenapa? Kau merasa tidak enak? Karena aku mencuri Hae Gang?” tanya Nyonya Hong ke Jin Eon.

“Aku akan makan dengan kepala menunduk, bolehkan?” jawab Jin Eon.

Hae Gang pun langsung tersenyum menatap Jin Eon. Dan Nyonya Hong tersenyum menatap Hae Gang.


Beberapa saat kemudian, Nyonya Hong pun menatap ke arah kursi Jin Ri yang kosong.

“Kenapa aku tidak melihat Jin Ri? Dia harus turun untuk makan bubur.” Ucap Nyonya Hong.

“Aku pergi ke atas, tapi dia tidak ada.” Jawab Hae Gang.


“Dia juga tidak menjawab telponnya, dan polisi mengatakan dia tidak ada di sana.” Ucap Jin Eon.


“Kalau begitu dimana dia sekarang? Apa yang akan kita lakukan dengan Jin Ri? Dia selalu melihat telponnya saat di pemakaman ayahmu. Jasad menantu Min harus ditemukan supaya bisa diadakan upacara pemakaman. Sudah beberapa hari, tapi jasadnya belum ditemukan, apakah itu artinya mereka tidak bisa menemukannya?” jawab Nyonya Hong.

Ingatan Hae Gang pun seketika melayang pada kata2 Seok.


“Aku tahu ini tidak membantu, tapi sebelum jasadnya ditemukan, tidak bisa dianggap kematian, tapi orang hilang. Kami melihat berita, dan Seol Ri terkejut dan mengatakan dia tidak mempercayainya. Dia bilang baru akan percaya kalau jasadnya ditemukan. Dan itu mengingatkan aku tentang abu palsumu. Aku tahu kemungkinannya kecil, api Min Tae Seok adalah orang yang mampu melakukan hal seperti itu...” ucap Seok.

Hae Gang pun langsung cemas memikirkan kemungkinan itu.


“Mereka bilang, dia meminta untuk menghentikan penyelidikan, dan dia akan mengadakan pemakaman tanpa jasadnya.” Ucap Jin Eon.

Hae Gang pun terkejut mendengarnya.


“Apa? Itu tidak masuk akal. Bagaimana bisa mengadakan pemakaman tanpa jasadnya?” jawab Nyonya Hong.

“Kalau noona menginginkan begitu, apa yang bisa kita lakukan?” ucap Jin Eon.


Sementara Tae Seok dan Jin Ri sedang membicarakan kemungkinan Hae Gang yang tidak akan masuk penjara.

“Aku tidak tahu, apakah dia akan dipenjara selama 3 atau 4 bulan. Atau kalau dia beruntung, dia bisa langsung bebas. Itu tergantung dari jaksa dan hakim yang akan dihadapinya.” Ucap Tae Seok.

Jin Ri pun kesal.

“Omong kosong, bicara tentang masa percobaan! Setelah menghancurkan kehidupan seseorang, setelah menghancurkan rumah seseorang, setelah membuat dua dari orang terbaik mati, dia hanya akan dipenjara selama 3 atau 4 bulan atau bahkan mendapatkan masa percobaan? Tidak bisa, tidak akan pernah bisa. Do Hae Gang juga harus masuk ke penjara. Dia juga harus mencoba hidup tercekik, terkurung, sepinya penjara, harus sama. Kita harus membuat dia merasa bersyukur atas sinar matahari.” Ucap Jin Ri.

“Bukannya tidak ada jalan. Daftar suap ayahmu, lihatlah di laptopku. Lihatlah dan bawa daftar itu ke anak Supir Kim.” Jawab Tae Seok.

“Lalu bagaimana?” tanya Jin Ri.


“Karena ayah melakukan banyak sekali kesalahan, suruh dia untuk mengalihkan semua itu kepada Do Hae Gang. Dan kalau dia tidak melakukannya, katakan padanya bahwa kau akan membawa daftar suap itu ke media. Dan katakan padanya, kau tidak rugi apa-apa. Katakan padanya kau akan mengungkapkan semuanya dan siapkan upacara peringatan untuk suamimu. Dia akan mendatangi orang-orang dari posisi yang tinggi supaya tidak membuat kekacauan di kantor kejaksaan. Bagi mereka, itu mudah untuk memanipulasi hukuman.” Jawab Tae Seok.

“Maksudmu mengalihkan dosa-dosa ayah kepada Do Hae Gang kan?” tanya Jin Ri.

“Buatlah seperti ayah yang melakukannya, bukan jaksa, mengalihkan kesalahan itu padanya, bukan jaksa, maka Do Hae Gang akan mempercayainya. Kalau kita membuatnya terlihat seperti mengurangi hukumannya, apa yang akan dilakukannya? Dia sudah mati.” Jawab Tae Seok.

“Apa?” kaget Jin Ri.

“Mari kita mulai untuk memenjarakan kakaknya, kakak dari saudara kembar itu. Maka aku akan merasa lebih baik, meskipun hanya setengahnya.” Jawab Tae Seok.


Hae Gang pergi ke kamar Jin Eon untuk menemui Jin Eon. Jin Eon pun merasa geli melihat Hae Gang yang memakai baju ibunya. Jin Eon lalu berkata bahwa ia baru menyadari kalau Hae Gang tidak selalu terlihat cantik memakai baju apapun. Hae Gang hanya tersenyum kesal.

“Apa kau datang untuk memeriksa apakah aku tidur atau tidak?” tanya Jin Eon.

“Aku ingin mengucapkan selamat tidur padamu. Kau sudah bekerja keras, jangan pikirkan apapun malam ini dan tidurlah dengan nyenyak.” Jawab Hae Gang.


“Aku tahu kau melakukan ini karena ibuku. Tapi, ini adalah bebanku, bukan bebanmu. Aku katakan lagi padamu, aku tidak ingin membagi beban ini kepadamu. Meski aku mencintaimu, aku tidak bisa melakukan itu. Karena aku mencintaimu, makanya aku tidak bisa melakukannya. Jangan pernah lagi berpikir untuk menjadi isteriku karena ibuku.” Ucap Jin Eon.

“Sekarang ini, aku tidak hanya sekedar mencintai Choi Jin Eon saja. Rasa sakit pria itu, penderitaannya, kesedihannya, dan hidupnya, aku mencintai semuanya. Waktu aku berumur 20 tahun, hanya melihat cintamu, aku memilihmu. Tapi sekarang, aku melihat semua darimu dan aku tetap memilihmu, jadi cobalah mempercayai aku. Aku akan menunggu lamaranmu.” Jawab Hae Gang.


Hae Gang lantas memegang wajah Jin Eon dengan kedua tangannya.

“Tidurlah yang nyenyak, kekasihku.” Ucap Hae Gang.

Hae Gang pun tersenyum, begitu pula dengan Jin Eon.




Preview Ep 46

Comments

Popular posts from this blog

I Have a Lover Ep 50

Sebelumnya.... “Aku rasa aku jatuh cinta lagi padamu.” Ucap Jin Eon begitu Hae Gang menghampirinya. “Aku sudah tahu.” jawab Hae Gang. “Berikan tasmu.” Pinta Jin Eon. “Tidak mau, tas melambangkan harga diri seorang wanita.” Jawab Hae Gang. “Berikan padaku. Tas wanitaku melambangkan harga diriku.” ucap Jin Eon. Hae Gang pun tersenyum, lalu memberikan tas alias keranjangnya yang berisi peralatan mandi pada Jin Eon. Jin Eon kemudian menyuruh Hae Gang menggandeng lengannya. Hae Gang pun menggandeng lengan Jin Eon, dan selanjutnya keduanya beranjak pergi menuju sauna dengan senyum terkembang. “Kau akan memakai itu?” tanya Hae Gang saat melihat Jin Eon sedang memilih2 baju sauna. “Aku pernah memakainya dulu.” Jawab Jin Eon. “Tak bisa kubayangkan…” dan Hae Gang pun tersenyum geli, “… tapi entah bagaimana tampaknya akan lucu.” “Awas ya kalau kau jatuh cinta padaku.” Ucap Jin Eon.   Ajumma penjaga sauna kemudian memberitahu bahwa Jin Eon...

I Have a Lover Ep 29 Part 2

Sebelumnya... Seok sedang galau di kamar yang dulu ditempati Hae Gang. Tak lama kemudian, sang ayah datang. Seok mengaku bahwa mungkin dia harus keluar dari rumah untuk sementara waktu karena ia tidak bisa mengendalikan dirinya. “Berusaha melupakan dengan putus asa akan membuatmu bertambah putus asa. Tidak bisakah putus asamu berkurang sedikit?” tanya sang ayah. “Aku punya penyesalan. Aku menyesal dan itu membuatku gila. Aku seharusnya menikahinya saat kau menyuruhku tahun lalu. Maka dengan begitu, dia akan berada di sampingku selamanya. Setidaknya, aku bisa mengatakan padanya untuk tinggal, untuk memohon padanya untuk tinggal. Aku rasa aku tidak bisa melepaskannya. Aku rasa tidak bisa membiarkan itu terjadi. Aku rasa aku tidak akan pernah bisa melepaskannya.” Jawab Seok. “Hanya kau menahan seseorang, hanya karena kau menyukainya, itu hanya akan membuat tanganmu sakit.   Tanpa bisa merasakan kehangatan, kau akan berteriak kesakitan. Itu sebabnya cinta bertepuk sebelah ...

I Have a Lover Ep 17 Part 2

Sebelumnya <<< Hae Gang di rumah sakit, menunggui Moon Tae Joon yang sedang di operasi. Wajahnya tampak cemas. Tak lama kemudian, Jin Eon datang. Dua staf keamanan Jin Eon yang sudah duluan tiba di sana, langsung menemui Jin Eon begitu Jin Eon datang. "Bagaimana dengan Moon Tae Joon?" tanya Jin Eon. "Dia sedang di operasi." jawab salah satu staf keamanan Jin Eon. "Lalu Do Hae... ah, maksudku Nona Dokgo Yong Gi?" tanya Jin Eon. "Dia menunggu di depan ruang operasi." jawab staf keamanan itu lagi. "Kau sudah mendapatkan nomor platnya?" tanya Jin Eon. "Sudah." Staf keamanan Jin Eon pun memberikan nomor plat kendaraan yang menabrak Tae Joon pada Jin Eon. Jin Eon menatap nomor plat itu dengan wajah cemas. Ia lalu menyusul Hae Gang ke ruang operasi. Keluarga Moon Tae Joon menyalahkan Hae Gang atas kecelakaan yang menimpa Tae Joon. Kakak Tae Joon berkata, jika saja Tae Joon mendengarkannya untuk m...