Skip to main content

Selection : The War Between Women Ep 12 Part 4

Sebelumnya...


Rombongan tandu Ratu mulai bergerak meninggalkan istana.

Di tengah jalan,, Eun Bo membuka jendela tandunya dan menatap Yeo Wool. Yeo Wool mengangguk, menatap Eun Bo.


Lalu, Yeo Wool mengetuk atap tandu Eun Bo.

Salah satu pengangkat tandu yang berada di depan, menoleh ke Yeo Wool. Lalu ia kembali menatap ke depan tapi kakinya tak sengaja tersandung. Ia pun jatuh. Tandu Eun Bo ikut terhempas ke bawah.


Kepala Pengawal langsung memerintah mereka untuk berhenti.


Kepala Pengawal kemudian mendekati tandu Young Ji. Young Ji membuka tandunya dan tanya ada apa.

"Sepertinya ada yang salah dengan tandu Selir Hong."

"Turunkan tandunya." ucap Young Ji.

"Turunkan tandunya!" perintah Kepala Pengawal.


Young Ji dan Song Yi keluar dari tandu mereka. Eun Bo juga keluar dari tandunya dan bergegas menghampiri mereka.

Young Ji : Ada apa?

Eun Bo : Permasalahannya adalah aku pikir pembawa tanduku terkilir pergelangan kakinya.

Young Ji kaget, apa?

Eun Bo menyuruh Young Ji dan yang lain pergi duluan dan ia akan menyusul nanti setelah masalahnya beres.

Young Ji yang tak mau rencananya membunuh Eun Bo gagal, berkata "Tidak bisa."

Eun Bo heran mendengarnya.


Young Ji : Kita harus tiba siang hari, saat itulah energi gunung adalah yang terkuat.

Young Ji lalu memerintahkan Eun Bo berjalan mengikuti mereka.

Eun Bo terkejut.

Young Ji : Kenapa kau terkejut? Apa aku mengatakan sesuatu yang salah?

Eun Bo : Jika kau duluan, aku akan segera memperbaiki masalah dan bergabung denganmu.

Young Ji kekeuh menyuruh Eun Bo jalan saja.

Young Ji bahkan menyuruh Eun Bo menggunakan tandunya jika tak mau berjalan.

Young Ji lantas menyuruh Byul memasukkan Eun Bo ke tandunya.

Song Yi menegur Eun Bo.

"Selir Hong, apa yang kau lakukan!"


Eun Bo pun tak punya pilihan lain selain mengikuti kemauan Young Ji.

Young Ji dan Song Yi kembali masuk ke tandu mereka.


Rombongan Ratu kembali berjalan.

Yeo Wool menatap cemas Eun Bo.

Yeo Wool : Mama....

Eun Bo juga cemas.


Tanpa mereka sadari, beberapa pria seperti prajurit mengikuti mereka.


Han Mo, Wal dan pasukan istana juga mengikuti Gae Pyeong.


Kyung tanya ke Eunuch, apa Eun Bo sudah kembali?

Eunuch  : Aku belum mendengar kabar darinya.

Kyung panic, apa maksudmu, belum? Dia seharusnya sudah kembali ke istana sekarang! Lihatlah sekarang juga!

Eunuch langsung pergi.


Gae Pyeong berlari ke hutan.

Para pasukan istana terus memburunya.

Tak mau tertangkap sekarang, Gae Pyeong mengarahkan senjatanya ke mereka.

Han Mo yang melihat itu, sontak menjatuhkan tubuhnya dan Wal ke tanah.


Rombongan Ratu hampir tiba di Gunung Inwang.

Eun Bo cemas.

Young Ji juga cemas memikirkan rencana pembunuhan Eun Bo yang sudah diaturnya.


Heung Gyeon di depan kamar Young Ji. Ia memarahi pelayan Young Ji karena membiarkan Young Ji keluar istana.

Heung Gyeon : Besok adalah hari yang dipilih oleh Kementerian Urusan Kerajaan! Dia harus merawat dirinya sendiri! Bagaimana mungkin dia ...

Dan Heung Gyeon tiba2 menyadari sesuatu.


Anak buah Han Mo melapor, bahwa Gae Pyeong lari ke Gunung Inwang dan Han Mo sedang memburunya.

Kyung : Kita tidak boleh kehilangan kesempatan ini. Kita harus menangkapnya.


Eunuch masuk dan memberitahu Kyung bahwa Eun Bo mengikuti rute rombongan Ratu.

Kyung panic dan meminta Eunuch mencari tahu apa yang terjadi.


Rombongan Ratu sudah tiba di Gunung Inwang.

Young Ji dan Song Yi keluar dari tandu mereka.

Byul : Yang Mulia, kita harus berjalan kaki mulai dari sini. Anda tidak dapat bepergian dalam tandu lagi.

Eun Bo teringat kata-kata Kyung semalam bahwa dia akan dibunuh di Gunung Inwang.


Young Ji mendekati mereka.

Young Ji : Mereka mengatakan kita harus berjalan sejak saat ini. Ayo kita pergi.


Eun Bo : Tunggu sebentar. Kau akan berada di jalur itu. Mungkin kita harus mengirim penjaga dan memeriksanya terlebih dahulu.

Song Yi setuju dengan Eun Bo.


Tapi Young Ji bilang tidak perlu dan meminta mereka mengikutinya.

Eun Bo tambah cemas.


Gae Pyeong muncul. Dari kejauhan, ia mulai membidik Eun Bo.


Sementara Wal dan Han Mo terus berlari mengejar Gae Pyeong.


Tiba2, beberapa pria yang tadi mengikuti rombongan Ratu muncul dan melindungi mereka.


Gae Pyeong berniat menembak Eun Bo tapi Han Mo muncul dan mendorongnya hingga ia jatuh.


Han Mo, Wal dan para pasukan istana mengepung Gae Pyeong.

Wal : Akhirnya aku menangkapmu. Kau adalah membunuh orang untuk untuk bersenang-senang.

Han Mo minta Gae Pyeong menjatuhkan senjata.


Gae Pyeong menurut dan menjatuhkan senjatanya.

Disaat Han Mo mau meringkusnya, Gae Pyeong melirik Young Ji. Young Ji mengangguk menatap Gae Pyeong.


Gae Pyeong mengerti. Ia pun mendorong para pasukan yang hendak meringkusnya, lalu mengambil senjatanya di tanah dengan cara
menarik benangnya.


Eun Bo kembali dibidik. Tak lama, Gae Pyeong meletuskan senjatanya.

Yeo Wool teriak, Mama!

Eun Bo terkejut.

Bersambung....

Tertembakkah Eun Bo??? Semoga enggak..... Prediksi sy, Yeo Wool yg kena tembak karena melindungi Eun Bo. Gk rela kehilangan Yeo Wool.....

Next ep.....

Heung Gyeon menampar Young Ji. Ia bilang Young Ji sudah merusak rencananya.

Para pengawal mengepung kediaman Heung Gyeon. Sepertinya, Kyung menyuruh para pengawal menangkap Heung Gyeon dan Young Ji.

Wangdaebi kaget saat tahu alasan Kyung memilih Young Ji menjadi Ratu.

Jae Hwa mengajak Heung Gyeon dan Young Ji bekerja sama merebut tahta.

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

I Have a Lover Ep 50

Sebelumnya.... ā€œAku rasa aku jatuh cinta lagi padamu.ā€ Ucap Jin Eon begitu Hae Gang menghampirinya. ā€œAku sudah tahu.ā€ jawab Hae Gang. ā€œBerikan tasmu.ā€ Pinta Jin Eon. ā€œTidak mau, tas melambangkan harga diri seorang wanita.ā€ Jawab Hae Gang. ā€œBerikan padaku. Tas wanitaku melambangkan harga diriku.ā€ ucap Jin Eon. Hae Gang pun tersenyum, lalu memberikan tas alias keranjangnya yang berisi peralatan mandi pada Jin Eon. Jin Eon kemudian menyuruh Hae Gang menggandeng lengannya. Hae Gang pun menggandeng lengan Jin Eon, dan selanjutnya keduanya beranjak pergi menuju sauna dengan senyum terkembang. ā€œKau akan memakai itu?ā€ tanya Hae Gang saat melihat Jin Eon sedang memilih2 baju sauna. ā€œAku pernah memakainya dulu.ā€ Jawab Jin Eon. ā€œTak bisa kubayangkanā€¦ā€ dan Hae Gang pun tersenyum geli, ā€œā€¦ tapi entah bagaimana tampaknya akan lucu.ā€ ā€œAwas ya kalau kau jatuh cinta padaku.ā€ Ucap Jin Eon.   Ajumma penjaga sauna kemudian memberitahu bahwa Jin Eon...

Ruby Ring Ep 93 Part 2

Sebelumnya... Dongpal dan Jihyeok yang berseragam militer, sedang menata restoran sesuai arahan Chorim. Tapi kemudian, Dongpal sebal karena Chorim menyuruh mereka menggeser meja kesana kemari. Chorim pun jadi sewot. "Kau ingin aku yang sedang hamil melakukan ini!" Jihyeok tertawa melihat perdebatan orang tuanya. Daepung lantas keluar dari dapur. Ia menghentikan pertengkaran itu dan mengaku, akan mengangkat meja itu sendirian. Tapi karena mejanya berat, Jihyeok dan Dongpal langsung membantu Daepung. Geum Hee tiba-tiba datang, mengejutkan Chorim. Geum Hee membawakan sebuket bunga untuk Chorim. "Kudengar kau hamil. Jadi kubawakan bunga ini. Bunga ini bagus untuk kehamilan. Kuharap anakmu secantik bunga ini." ucap Geum Hee. Daepung lantas mengajak Geum Hee pergi. "Jihyeok-ah, apa yang terjadi?" tanya Chorim. "Paman Daepung jatuh cinta. Dia ingin menikah jadi dia bekerja keras." jawab Jihyeok. Mendengar Geum Hee c...

I Have a Lover Ep 8

Sebelumnya <<< Hae Gang keluar dari sebuah ruangan. Ia berjalan di koridor kampus sambil memikirkan percakapannya dengan seseorang. "Jin Eon adalah putra pemilik Perusahaan Farmasi Cheon Nyeon? Anak itu, dia tidak memberitahukan saya. Jika saya mengeluarkan Kang Seol Ri dari tim penelitian kami, apakah itu akan memuaskan?"   Flashback.... Ketika Hae Gang sedang berbicara dengan Direktur Kampus.  "Ya. Sebagai imbalan, penelitian yang sedang anda kerjakan, akan didukung Perusahaan Farmasi Cheon Nyeon. Sampai tahun 2015, satu juta per tahun." jawab Hae Gang. "Saya akan melakukannya. Tidak sulit bagi saya melakukannya." ucap Direktur Kampus. Flashback end Hae Gang lalu keluar dan berjalan di taman kampus. Saat itulah ia melihat Seol Ri berjalan keluar dari kampus dan menuju ke arah lain. Hae Gang menatap dingin Seol Ri . Seol Ri tidak melihat Hae Gang dan terus berjalan ke bangku taman. Hae Gang masuk ke lab Jin Eon...