Sebelumnya <<<
Ah Ran menangis ketakutan melihat Hyun Woo yang sudah tidak bergerak dengan tubuh bersimbah darah.
"Tidak! Tidak! Pembalasan dendamku belum selesai. Semuanya tidak boleh
berakhir semudah ini. Aku tidak akan membiarkan kecelakaan ini merusak
rencanaku. Aku mau bahagia! Aku harus bahagia!"
Ah Ran lantas
memindahkan tubuh Hyun Woo ke kursi pengemudi. Tanpa ia sadari, cincin
couple nya jatuh ketika ia dengan susah payah memindahkan tubuh Hyun Woo
ke kursi pengemudi. Selesai memindahkan tubuh Hyun Woo ke kursi
pengemudi, Ah Ran pun berlari meninggalkan Hyun Woo.
Nyonya Jo
terbangun karena mimpi buruk. Presdir Shin juga ikut terbangun. Presdir
Shin pun menatap sang istri dan bertanya, ada apa? Nyonya Jo pun berkata
ia hanya mimpi buruk. Presdir Shin menanggapi dengan sinis. Ia tanya
apa Nyonya Jo melakukan hal yang buruk sampai bisa mimpi seperti itu.
Nyonya Jo pun ingin melihat Hyun Woo. Tapi Presdir Shin melarang dan meminta Nyonya Jo untuk tidak sensitif seperti itu.
"Ini sudah malam dan dia belum kembali. Kita juga tidak bisa menghubunginya." jawab Nyonya Jo.
"Dia sudah dewasa, kenapa kau memperlakukannya seperti anak kecil? Jangan lakukan hal bodoh dan tidurlah." ucap Presdir Shin.
Namun Nyonya Jo masih tidak tenang. Ia mengkhawatirkan Hyun Woo.
Sementara itu Ah Ran berlari mencari taksi di tengah guyuran hujan
deras. Begitu taksi lewat, ia langsung menyetopnya dan bergegas pergi.
Dalam perjalanan, ia mengirimkan pesan pada Joo Seung. Dalam pesannya,
ia memberitahu Joo Seung tentang kecelakaan yang dialaminya bersama Hyun
Woo. Ia juga meminta bantuan Joo Seung.
Begitu mendapat pesan
dari Ah Ran, Joo Seung langsung berlari keluar. Tak lama kemudian, Ah
Ran datang. Ah Ran langsung pingsan begitu turun dari taksi. Joo Seung
pun membawa Ah Ran ke rumah sakitnya. Ah Ran kini sudah sadar dan Joo
Seung sedang mengobatinya. Joo Seung berkata Ah Ran mengalami patah
tulang rusuk. Ah Ran juga harus menerima jahitan di keningnya. Namun Ah
Ran menolak. Ah Ran takut hal itu akan membuat keluarga Hyun Woo
mencurigainya.
"Tapi itu akan terasa sakit. Apa kau yakin?" tanya Joo Seung.
"Aku tidak peduli. Aku akan menahan rasa sakitnya asalkan aku tidak
ketahuan. Shin Hyun Woo mengalami kecelakaan sendirian dan aku ada di
rumah." jawab Ah Ran.
"Baiklah dan tunggu sebentar." ucap Joo Seung
Joo Seung lalu beranjak pergi. Begitu Joo Seung pergi, Ah Ran menutupi
lukanya dan menangis. Joo Seung kembali ke apartemennya. Ia mengambil
sesuatu seperti buku dari laci, lalu pergi lagi.
Joo Seung pergi mengantar Ah Ran. Sesampainya di rumah, Joo Seung berkata mereka akan masuk bersama.
"Aku akan berpura2 seolah2 ada hal penting yang akan kubicarakan dengan
Presdir Shin. Dan kau masuklah diam2. Ganti pakaianmu dengan pakaian
tidurmu agar mereka tidak curiga. Kau bisa melakukannya?" ucap Joo
Seung.
"Ya aku bisa melakukannya." jawab Ah Ran.
Joo Seung
pun masuk duluan. Nyonya Jo heran karena Joo Seung datang malam2. Joo
Seung pun berkata ada sesuatu yang mau ia bicarakan dengan Presdir Shin.
Nyonya Jo pun masuk ke kamarnya untuk memanggil suaminya. Begitu Nyonya
Jo masuk kamarnya, Joo Seung langsung menyuruh Ah Ran masuk. Ah Ran pun
masuk dan mengendap2 menuju kamarnya. Namun karena gugup, ia
menjatuhkan sepatunya ke lantai. Ah Ran pun langsung mengambil sepatunya
dan berlari ke kamarnya. Tanpa ia sadari, tanah yang menempel di
sepatunya tadi mengotori lantai.
Tepat setelah itu, Hyun Min
keluar dari kamarnya. Ia pun terkejut saat kakinya menginjak tanah dari
sepatu Ah Ran. Ia pun heran dan bertanya2 kenapa tanah itu bisa ada di
sana.
Sementara di bawah Presdir Shin ditemani Nyonya Jo sedang
bicara dengan Joo Seung. Joo Seung berkata saat dirinya sedang bersih2,
ia menemukan sesuatu milik sang ayah.
"Sepertinya anda akan membutuhkan ini." ucap Joo Seung lagi.
Presdir Shin mengernyit heran, sesuatu milik Seketaris Nam?
Joo Seung pun menyerahkan buku itu ke tangan Presdir Shin. Buku itu
ternyata buku rekening rahasia perusahaan. Presdir Shin pun berkata
sudah tidak memerlukan buku itu lagi.
"Karena di buku itu ada nama perusahaan, makanya aku membawanya ke sini." jawab Joo Seung.
Presdir Shin terus membolak balik halaman buku itu. Hingga akhirnya ia
menemukan foto ayah Ah Ran di sana. Presdir Shin pun heran dan bertanya
pada Joo Seung kenapa foto itu bisa ada di sana? Kenapa Seketaris Nam
menyimpan foto itu?
Joo Seung pun bertanya foto siapa itu?
"Orang ini mengalami kecelakaan di pabrik. Biarkan aku yang menyimpan ini." jawab Presdir Shin.
Tiba2 terdengar suara2 dari atas. Hyun Ji pun masuk ke kamar sang kakak
karena suara itu berasal dari sana. Tepat saat itu, Ah Ran keluar dari
kamar mandi sambil memegangi luka di keningnya. Ah Ran pun mengaku habis
jatuh di kamar mandi.
"Kau harus lebih berhati2. Aku pikir kalian pergi ke suatu tempat. Tapi kapan kau kembali?" tanya Hyun Ji.
"Kapan aku kembali? Aku sejak tadi ada di rumah." jawab Ah Ran.
"Tapi tadi aku ke kamarmu karena ingin meminjam pengikir kukumu. Dan aku tidak melihatmu sama sekali." ucap Hyun Ji.
"Aku pasti ketiduran saat berendam di bathub." jawab Ah Ran.
Ah Ran lalu turun ke bawah dan bertemu mertuanya dan Joo Seungh di
bawah. Nyonya Jo heran melihat luka di kening Ah Ran. Ah Ran pun berkata
ia jatuh saat mandi. Nyonya Jo pun menyuruh Ah Ran berhati2. Nyonya Jo
kemudian menanyakan ttg Hyun Woo. Ah Ran pun membenarkan kalau Hyun Woo
masih belum kembali.
"Dia juga mematikan ponselnya. Aku tidak tahu apa yang terjadi." jawab Ah Ran lagi.
"Kau ada di sini?" Ah Ran menegur Joo Seung.
"Aku datang malam2 dan membangunkan semua orang." jawab Joo Seung.
Telepon rumah lantas berdering. Ah Ran kaget setengah mati. Nyonya Jo
penasaran siapa yang menelpon malam2 begitu. Namun begitu menjawab
teleponnya, Nyonya Jo pun kaget. Telepon itu mungkin dari polisi atau
rumah sakit yang memberitahukan keadaan Hyun Woo.
Mereka semua
pun langsung menuju rumah sakit. Ah Ran pun pura2 histeris melihat Hyun
Woo yang sedang ditangani dokter. Ia juga berpura2 pingsan. Hyun Min
memegangi Ah Ran. Nyonya Jo, Hyun Ji dan Presdir Shin juga cemas.
Presdir Shin heran karena anaknya tiba2 jadi begitu padahal paginya sang
anak sebelumnya sehat2 saja. Hyun Ji menangis. Presdir Shin meminta
dokter menyelamatkan anaknya. Ia berkata akan membayar berapapun
biayanya asalkan Hyun Woo selamat. Tak lama, dua orang polisi datang
menghampiri mereka.
"Apa anda orang tua Shin Hyun Woo?" tanya polisi itu.
Joo Seung yang menjawab, ya. Mereka orang tuanya. Bagaimana kecelakaan itu bisa terjadi?
"Dia masuk ke jalur yang salah. Pengemudi lain juga sedang kritis." jawab polisi itu.
"Bagaimana itu bisa terjadi? Dia tidak pernah mengalami kecelakaan sepanjang hidupnya!" teriak Presdir Shin.
"Ayah tenanglah! Dokter sedang menangani Oppa. Dia sedang berjuang
untuk bertahan!" ucap Hyun Ji kesal karena sang ayah yang berteriak2
begitu.
Dokter terus berusaha mengembalikan detak jantung Hyun
Woo. Sesaat kemudian, detak jantung Hyun Woo kembali. Ah Ran dan Joo
Seung pun kaget. Kini dokter bicara dengan Presdir Shin, Nyonya Jo, Hyun
Min, Ah Ran dan Joo Seung.
"Sekarang dia telah melewati masa kritisnya. Meskipun ia belum sadar, tapi detak jantungnya sudah kembali normal." ucap dokter.
"Lalu kapan dia akan sadar?" tanya Hyun Min.
"Setiap pasien berbeda2 jadi aku tidak bisa memberikan jawaban pastinya." jawab dokter.
Wajah Joo Seung dan Ah Ran pun langsung tegang mendengar penjelasan
dokter. Dokter lalu beranjak pergi. Presdir Shin, Nyonya Jo dan Hyun Ji
tampak cemas. Hyun Ji bahkan bertanya kapan sang kakak akan sadar? Apa
kakaknya akan meninggal?
"Dia pasti bangun. Dia tidak boleh
seperti ini. Kami baru saja menikah. Hyun Woo bukan lah orang yang tidak
bertanggungjawab." ucap Ah Ran.
"Kenapa dia pergi kesana malam2 begini. Dan hujan turun begitu deras" ucap Presdir Shin heran.
"Apa dia tidak mengatakan sesuatu padamu?" tanya Nyonya Jo pada Ah Ran.
"Dia tidak mengatakan apapun. Dia hanya bilang akan menemui temannya jadi aku tidak bertanya lagi." jawab Ah Ran.
Hyun Min tiba2 teringat sesuatu... ia pun bertanya apa Ah Ran pergi
keluar tadi malam? Wajah Ah Ran dan Joo Seung langsung berubah tegang.
Hyun Min berkata saat dirinya hendak pergi ke kamar mandi, ia menemukan
tanah di depan kamar Ah Ran. Presdir Shin membela Ah Ran. Ia berkata
melihat Ah Ran di lantai atas tadi malam. Nyonya Jo limbung. Hyun Min
dan Hyun Ji langsung memegangi ibu mereka.
"Nyonya Jo terlihat lemah. Sebaiknya kalian semua pulang." ucap Joo Seung.
Joo Seung lantas menatap Hyun Min. "Hyun Min, antar mereka pulang. Biar aku yang menunggu disini."
"Kenapa kami harus pulang dan kau tetap disini? Aku tidak akan kemana2 sampai Hyun Woo sadar." jawab Nyonya Jo.
"Apa kau dokter? Meskipun kau tetap disini, kau tidak akan membantu
apapun. Lagipula masa kritisnya sudah lewat. Jadi sebaiknya kita pulang.
Kita akan kembali besok pagi setelah dia sadar." ucap Presdir Shin.
Nyonya Jo membantah, tapi...
"Ayolah ibu kita pulang. Kau tidak boleh sakit. Kalau kau sakit bagaimana dengan kakak?" bujuk Hyun Min.
Ah Ran menatap Hyun Woo yang terbaring tak sadarkan diri dengan tajam.
Ia teringat kecelakaan yang mereka alami juga kecelakaan yang menewaskan
orang tuanya. Ah Ran lantas berkata pada dirinya tidak perlu merasa
bersalah atas kecelakaan yang ia alami bersama Hyun Woo. Itu kecelakaan.
Ia tak melakukan kesalahan apapun.
Tak lama, Joo Seung pun
datang. Ia memberitahu Ah Ran kalau pengemudi yang lain sudah meninggal.
Ah Ran pun panik. Ia takut orang2 akan tahu siapa yang menyetir jika
Hyun Woo sadar.
"Kau harus melakukan sesuatu! Kau dokter!" teriak Ah Ran.
"Iya aku dokter! Dan tugas dokter adalah menyelamatkan hidup seseorang.
Aku tidak bisa membuatnya seperti lelucon!" jawab Joo Seung.
"Tidak boleh berakhir seperti ini. Bagaimana dengan penderitaanku selama
25 tahun ini? Apa yang harus kulakukan! Aku akan menebus dosaku karena
membunuh seseorang, tapi tidak sekarang. Kau boleh menyebutku bukan
manusia, tapi aku tidak akan menyerah demi orang tuaku!" ucap Ah Ran.
"Hentikan sampai disini. Ayo kita pergi bersama." bujuk Joo Seung.
"Aku harus tenang." ucap Ah Ran.
Ah Ran lantas menatap tajam Hyun Woo, kita harus membuat rencana sebelum dia bangun.
Keesokan harinya.... Hyun Ji sedang menyiapkan sarapan untuk ayah dan
kakaknya. Presdir Shin menanyakan Nyonya Jo. Hyun Min bilang ibunya
pergi pagi2 sekali ke rumah sakit. Tak lama, Ah Ran datang. Hyun Ji pun
langsung menanyakan keadaan Hyun Woo. Ah Ran mengatakan bahwa Hyun Woo
masih belum sadar, tapi ia percaya mereka akan segera mendapat kabar
bagus.
"Ah Ran makanlah. Setelah itu pergilah bekerja. Kau dan
Hyun Min harus mengurus perusahaan sampai Hyun Woo sadar." ucap Presdir
Shin.
"Tapi ayah bagaimana mereka bisa bekerja dalam kondisi seperti ini?" tanya Hyun Ji.
Namun Ah Ran setuju dengan kata2 Presdir Shin. Ia berkata hanya itulah hadiah yang bisa ia berikan ketika Hyun Woo sadar nanti.
Hyun Min pun memberikan semangat untuk Ah Ran. Ia berkata polisi akan
melihat catatan telepon Hyun Woo dan CCTV di lokasi kecelakaan untuk
mengetahui alasan Hyun Woo pergi ke sana malam itu. Ah Ran langsung
tegang.
Ah Ran kembali ke kamarnya. Ia berkata tidak boleh
berdiam diri saja menunggu Hyun Woo sadar. Ia harus melakukan sesuatu.
Ia harus merebut perusahaan sebelum Hyun Woo sadar. Ah Ran lantas pergi
ke meja riasnya dan mulai berdandan.
Sementara itu Nyonya Jo sedang menunggui Hyun Woo.
"Hyun Woo, bangunlah. Mau sampai kapan kau tidur seperti ini? Buka
matamu. Kau mendengar kata2 ibu kan? Kau tidak pernah mengecewakan ibu
sekali pun." ucap Nyonya Jo sedih.
Joo Seung lalu datang. Melihat
Joo Seung, wajahnya Nyonya Jo berubah kesal. Nyonya Jo melarang Joo
Seung menjenguk anaknya. Joo Seung pun mengajak Nyonya Jo minum kopi.
Nyonya Jo menolak. Ia berkata tidak ada seorang ibu pun yang bisa
bersantai minum kopi disaat anaknya sedang terbaring sakit. Nyonya Jo
pun mengusir Joo Seung. Joo Seung tampak kesal.
Berikutnya....
adegan yang cukup melegakan. Hyun Woo sadar! Nyonya Jo melihat tangan
Hyun Woo yang perlahan bergerak. Joo Seung pun terkejut melihatnya.
Nyonya Jo langsung berlari keluar memanggil dokter. Begitu Nyonya Jo
pergi, Joo Seung menatap tajam Hyun Woo.
"Lakukan sesuatu! Kau seorang dokter!"
Kata2 Ah Ran itu terngiang2 di telinga Joo Seung. Lalu secara
perlahan2, Joo Seung pun mendekati Hyun Woo. Ia berniat melepaskan
masker oksigen Hyun Woo. Namun tangannya terhenti saat ia hendak melepas
masker oksigen Hyun Woo. Ya, ia tak bisa melakukannya. Tiba2, mata Hyun
Woo terbuka. Joo Seung pun terlonjak kaget.
Hyun Ji kegirangan
saat menerima telepon dari sang ibu. Sang ibu memberitahu tentang Hyun
Woo yang sudah sadar. Hyun Ji pun langsung memberitahukan itu pada ayah
dan kakaknya. Namun sang ayah menanggapinya dengan wajah dingin. Sang
ayah berkata dirinya sudah tahu Hyun Woo akan sadar.
"Ayah kenapa
bersikap begini? Aku tahu kau senang kakak sudah sadar. Kau bahkan
tidak bisa tidur karena mencemaskan kakak." jawab Hyun Min.
Ah
Ran duduk meja Hyun Woo. Ia berkata pada seketaris Hyun Woo akan
mengurus perusahaan selama Hyun Woo berada di rumah sakit. Ia lalu
menyuruh seketaris Hyun Woo memindahkan semua deposit ke rekening yang
ia berikan.
Ah Ran lalu ditelpon Hyun Ji. Ia terkejut mengetahui Hyun Woo sudah sadar.
"Kakak? Apa kau mengenaliku? Kau tahu siapa aku?" tanya Hyun Ji saat mereka sudah berkumpul di rumah sakit.
Hyun Woo pun memberikan jawaban dengan mengedipkan matanya. Ah Ran
terbelalak melihatnya. Presdir Shin meminta Hyun Woo mengatakan sesuatu.
Nyonya Jo pun menanyakan kecelakaan itu. Apa Hyun Woo ingat kecelakaan
itu? Apa Hyun Woo bersama seseorang saat kecelakaan itu terjadi?
Hyun Woo pun lagi2 mengedipkan matanya, membuat Ah Ran kaget. Hyun Woo
pun melirik Ah Ran. Hyun Ji juga ikut bertanya, apa Hyun Woo benar2
pergi dengan seseorang? Apa dia seorang wanita?
Hyun Woo lagi2
mengedipkan matanya. Presdir Shin pun bertanya maksud Hyun Ji. Ia
bertanya apa maksud Hyun Ji Hyun Woo pergi dengan wanita lain karena Ah
Ran ada di rumah saat itu.
"Jangan terlalu memaksakan Hyun Woo. Dia baru saja sadar." ucap Ah Ran.
Ah Ran lalu menatap Hyun Woo, Hyun Woo-ssi, apa kau baik2 saja? Jangan berpikir terlalu banyak.
"Hyung, bagaimana kecelakaan itu terjadi? Apa benar kau yang menyetir?" tanya Hyun Min.
"Apa bukan kau yang menyetir?" tanya Nyonya Jo.
Hyun Woo pun mengedipkan matanya atas pertanyaan Nyonya Jo. Ah Ran pun semakin tegang.
"Jika bukan kau yang menyetir, lalu apa yang terjadi? Apa yang menyetir seorang wanita?" tanya Presdir Shin.
"Wanita itu yang menyetir dan memindahkan kakak ke kursi pengemudi. Polisi bilang kakak yang menyetir." ucap Hyun Ji.
"Ini benar2 membuatku frustasi." jawab Presdir Shin.
Tak lama, Presdir Shin berkata lagi.
"Seorang wanita? Hyun Woo dan seorang wanita?"
Presdir Shin tiba2 menatap Ah Ran. Hyun Min pun ikut menatap Ah Ran. Ia
teringat saat menginjak tanah di depan kamar Ah Ran dan Hyun Woo.
"Aku hanya ingin memastikan. Wanita yang bersamamu bukan Hyungsoo-nim kan?" tanya Hyun Min.
Hyun Woo pun tidak mengedipkan matanya, membuat semuanya kaget terutama Ah Ran.
Lalu semua pun dikejutkan dengan kehadiran seseorang.
Diluar, Joo Seung menemui dokter jaga. Ia memperkenalkan dirinya
sebagai ahli penyakit dalam dan meminta dokter jaga melarang Hyun Woo
menerima kunjungan terlalu banyak. Sementara itu di kamar Hyun Woo, ada
dua orang polisi.
"Kami menemukan sebuah petunjuk. Cincin ini
kami temukan di lokasi kejadian. Dari ukurannya, cincin ini milik
seorang wanita." ucap polisi itu.
Nyonya Jo melirik Ah Ran. "Apa itu cincinmu?"
"Tidak. Ini pertama kalinya aku melihat cincin itu." jawab Ah Ran tenang.
"Jika bukan punyamu, lalu kenapa cincin itu bisa ada di sana?" tanya Presdir Shin heran.
Sementara itu, Hyun Woo menatap geram Ah Ran.
"Jangan bilang Hyun Woo memiliki wanita lain." ucap Presdir Shin lagi.
"Itu tidak mungkin. Kakak tidak mungkin punya wanita lain. Ini omong kosong!" bantah Hyun Min.
Tak lama, dokter pun masuk. Dokter berkata pasien tidak boleh menerima
kunjungan terlalu banyak. Hanya boleh satu orang saja yang menemani
pasien. Ah Ran pun langsung mengajukan dirinya menemani Hyun Woo. Ia
berjanji akan memberitahu jika sesuatu terjadi pada Hyun Woo.
Ah
Ran pergi keluar dan menelpon Joo Seung. Ia memberitahu Joo Seung kalau
polisi sudah menemukan cincin couple nya. Ia berkata semua akan selesai
jika polisi menemukan cincin milik Joo Seung. Selesai menelpon, Ah Ran
pun kembali ke dalam. Namun langkahnya terhenti karena merasa ada
seseorang yang mengawasinya. Orang itu, Hyun Min! Hyun Min menatap
curiga Ah Ran. Ah Ran sendiri sepertinya tahu siapa yang mengawasinya.
Hyun Woo sendirian di kamarnya. Tak lama, Ah Ran datang.
"Kau tidak boleh menangis." ucap Ah Ran dalam hati pada dirinya sendiri.
"Kenapa kau bertindak sejauh ini? Apa kau benar2 menginginkan kematianku?" batin Hyun Woo.
"Kenapa kau bangun? Harusnya kau mati! Kenapa kau bangun dan membuatku
seperti ini! Kau ingin membuatku gila!" tanya Ah Ran dengan mata
berkaca2.
"Apa kau benar2 wanita yang kucintai?" batin Hyun Woo.
Ah Ran lalu berbisik pada Hyun Woo.
"Kau bukan denganku. Kau bersama wanita lain. Dan wanita itu yang membuatmu kecelakaan." bisik Ah Ran.
"Jangan pikir kau bisa selamanya berbohong." batin Hyun Woo.
"Aku akan pastikan surga tidak akan menerimaku." ucap Ah Ran.
"Kenapa kau seperti ini? Meskipun kau tidak mencintaiku, kau tidak berhak memperlakukanku seperti ini." batin Hyun Woo.
"Benar. Dengan ditemukannya cincin itu, semuanya akan diketahui." ucap Ah Ran.
Ah Ran lalu mengambil kemeja yang dipakai Hyun Woo saat kecelakaan. Ia
pun membuang pakaian itu diam2. Namun tiba2 Hyun Min datang dan
mengambil pakaian itu. Ia bertanya kenapa Ah Ran membuang pakaian itu?
Apa Ah Ran menyembunyikan sesuatu?
"Ini salah paham." jawab Ah Ran.
"Salah paham? Aku melihatnya dengan mataku sendiri. Bagaimana mungkin
salah paham? Kemana kau pergi semalam? Tanah di depan kamarmu, apa kau
benar2 tidak tahu?" ucap Hyun Min.
"Karena kau seperti ini
baiklah aku akan memberitahumu. Sebenarnya aku mencari sesuatu di
pakaian Hyun Woo. Di sana aku menemukan surat yang aneh." jawab Ah Ran.
Ah Ran lalu memberikan surat itu pada Hyun Min. Surat itu tentu saja palsu.
[Hyun Woo, aku lebih mati daripada harus melihatmu bersama wanita lain.
Kenapa kau menikahi wanita itu? Kenapa kau membohongiku. Kau bilang
hanya aku satu2nya wanita yang kau cintai]
Hyun Min terkejut membaca surat itu. Ia lalu menatap Ah Ran.
"Jangan menatapku begitu. Aku tidak percaya surat itu. Jangan katakan
apapun pada ayah dan ibu. Aku tidak ingin ada kesalahpahaman." ucap Ah
Ran.
"Hyungsoo-nim." panggil Hyun Min.
"Itulah kenapa aku
ingin membuangnya." ucap Ah Ran lagi lalu merobek2 surat itu dan
membuangnya ke tempat sampah bersama dengan pakaian Hyun Woo. Ah Ran
lalu pergi.
"Hyungsoo-nim. Ini tidak benar! Ada sesuatu yang salah disini! Kakakku bukan orang seperti itu!" teriak Hyun Min.
Namun Ah Ran terus berjalan dan.... tersenyum licik!!
Joo Seung kembali ke rumah sakitnya. Ia berpikir sejenak. Sejurus
kemudian, ia melepaskan cincin di jarinya dan membuangnya ke tempat
sampah. Tak lama kemudian, Jae Hee datang. Ia bertanya, haruskah mereka
menerima pasien hari ini?
Joo Seung melarang Jae Hee menerima
pasien. Jae Hee pun mengerti dan hendak pergi. Namun tiba2 Joo Seung
memanggil dan menyuruh Jae Hee mengosongkan tempat sampahnya. Jae Hee
pun pergi keluar membuang sampah. Saat membuang sampah itulah, ia
menemukan cincin Joo Seung.
"Kenapa cincin sebagus ini dibuang? Apa dia habis putus dengan pacarnya?" gumam Jae Hee.
Jae Hee lalu menerima sebuah telepon dan menyimpan cincin Joo Seung di
sakunya. Wajahnya pun berubah panik mendengar kabar dari seseorang yang
menelponnya itu.
Sementara itu di rumah, Hyun Ji sedang membahas
cincin itu bersama kakak dan orang tuanya. Ia tidak percaya Hyun Woo
punya wanita lain. Ia yakin Ah Ran lah satu2nya wanita yang dicintai
Hyun Woo.
"Tapi Ah Ran bilang itu bukan cincinnya. Aku benar2 tidak tahu apa yang terjadi." jawab Nyonya Jo.
"Aku tidak percaya ini. Meskipun di dunia ini banyak laki2 yang suka
berselingkuh, tapi kakak bukan orang seperti itu." ucap Hyun Ji.
"Anak nakal. Dia sudah menikah dan dia berselingkuh? Bagaimana bisa dia
melakukan itu. Mulai sekarang kalian jangan melakukan apapun yang bisa
menyinggung Ah Ran." jawab Presdir Shin.
Hyun Min lalu melihat cincin itu. Ia pun terkejut menemukan inisial yang terukir di cincin itu.
"N.J? Berarti ini bukan punya kakak. Tidak mungkin kakak berselingkuh." ucap Hyun Min.
"Jangan2 itu singkatan nama mereka berdua." jawab Hyun Ji.
"Jangan menghina kakak. Akan kubuktikan kakak tidak bersalah. Aku akan ke kantor polisi." ucap Hyun Min, lalu beranjak pergi.
Ah Ran menemui dokter jaga. Ia menyuruh dokter memberikan obat tidur
pada Hyun Woo. Ah Ran beralasan karena Hyun Woo susah tidur. Dokter pun
setuju dan pergi untuk memberikan obat tidur pada Hyun Woo.
Jae
Hee berlari ke panti asuhannya. Tampak ibu panti yang sedang tiduran di
halaman. Jae Hee memeluk ibu pantinya dan terlihat khawatir.
"Kenapa tidak ke rumah sakit kalau kau sakit? Kenapa kau disini?" rengek Jae Hee.
"Siapa yang mengatakannya padamu? Tubuhmu akan semakin lemah saat kau tua nanti. Ini bukan masalah serius." jawab ibu panti.
"Kudengar kau akan menjalani transplantasi hati? Jangan cemaskan apapun. Pergilah ke rumah sakit." pinta Jae Hee.
"Apa kau tidak punya tempat lain untuk menghabiskan uangmu? Jangan
cemaskan aku. Aku tidak akan mati dalam waktu dekat karena penyakit ini.
Jadi pergilah bekerja." jawab ibu panti.
"Kenapa aku menjadi
suster? Aku menjadi suster karena aku ingin merawatmu. Aku menjadi
suster karena aku tidak mau melihatmu menolak ke rumah sakit karena
masalah uang. Tapi kau malah bersikap tidak terjadi apa2." ucap Jae Hee.
"Ketika kau sakit, aku pura2 tidak tahu. Ketika kau demam, aku
mengurungmu di kamar mandi. Harusnya kau melakukan hal yang sama. Jadi
pergilah." jawab ibu panti.
Jae Hee pun menangis dan memeluk ibu pantinya.
"Aku tidak ingin kau mati. Jangan mati! Jangan seperti ini!" rengek Jae Hee.
"Lepaskan! Kau menggangguku!" ucap ibu panti berusaha melepaskan
pelukan Jae Hee, tapi Jae Hee memeluk ibu panti erat2. Ibu panti pun
memeluk Jae Hee dan menepuk2 punggung Jae Hee.
Jae Hee berusaha meminjam uang di bank, tapi pihak bank tidak mau meminjamkannya. Jae Hee pun kecewa.
Jae Hee pun menemui Joo Seung. Ia meminta Joo Seung membayar gajinya
sekarang. Joo Seung pun menanyakan alasannya. Jae Hee ragu2
menceritakannya. Tapi ia tetap menceritakannya. Ia mengatakan seseorang
yang sudah ia anggap seperti ibu kandungnya sedang sakit dan membutuhkan
biaya berobat. Joo Seung pun menyetujui permintaan Jae Hee. Ia menyuruh
Jae Hee menuliskan berapa biayanya. Jae Hee pun girang dan mengucapkan
terima kasih pada Joo Seung.
Sementara itu, Hyun Min sedang di
kantor polisi. Hyun Min ingin melihat CCTV di lokasi kecelakaan
kakaknya. Namun ia terkejut saat polisi mengatakan CCTV itu telah
dirusak. Polisi lalu berkata menemukan jejak kaki seorang wanita di
tempat kejadian.
Hyun Min kaget, jejak kaki wanita?
Polisi lalu menyebutkan ukuran kaki wanita itu. Tiba2, seorang polisi
lainnya datang memberitahukan adanya kotak hitam yang ditemukan di
lokasi kecelakaan. Hyun Min kaget. Ia bertanya apa mereka bisa
mengetahui kronologis kecelakaan dengan melihat kotak hitam itu. Polisi
pun membenarkan.
Ah Ran masih di rumah sakit. Ia melihat suster
sedang menyuntikkan obat penenang ke infus Hyun Woo. Suster lalu berkata
Hyun Woo akan menjadi lebih baik setelah sadar nanti. Ia juga melarang
Ah Ran menyentuh selang infus Hyun Woo. Ah Ran mematuhinya. Suster pun
beranjak pergi.
Tiba2, ponsel Ah Ran berbunyi. Telepon dari Hyun
Min. Ah Ran pun terbelalak ketika Hyun Min memberitahu soal kotak hitam
yang ditemukan di lokasi kecelakaan.
Ah Ran langsung berlari ke
kantor polisi. Wajahnya tegang ketika polisi berkata mereka bisa
mengetahui bagaimana kecelakaan itu terjadi dari kotak hitam yang
ditemukan. Mereka pun mulai melihat kotak hitam itu. Namun sayang video
yang ditampilkan kabur. Tapi dari sana mereka mendapatkan satu petunjuk
lagi.
"Kita harus mencari wanita yang memiliki kaki berukuran 235
mm, memiliki cincin hati dan mengenakan pakaian ini." ucap Hyun Min.
Ah Ran langsung pulang ke rumah. Ia mencari pakaian yang dikenakannya
saat kecelakaan di dalam mesin cuci. Beberapa saat kemudian, ia
dikejutkan dengan kedatangan Nyonya Jo. Nyonya Jo heran melihat reaksi
kaget Ah Ran. Ah Ran pun beralasan ia sulit tidur sehingga ia menjadi
sensitif terhadap sesuatu.
Mata Ah Ran lalu melihat pakaiannya
itu di dalam keranjang cucian kotor. Ah Ran pun langsung mengambil
pakaiannya itu dan beranjak pergi. Nyonya Jo terheran2 melihat tingkah
Ah Ran. Ah Ran kembali ke kamarnya. Ia memasukkan pakaiannya itu ke
dalam plastik beserta dengan sepatu yang juga ia kenakan semalam.
Ah Ran kemudian meletakkan plastik berisi pakaian dan sepatunya itu di
bagasi mobilnya. Saat melihat ke belakang, ia terkejut dengan kehadiran
Hyun Ji.
"Kenapa kau kau membuang sampah di bagasimu?" tanya Hyun Ji.
"Itu bukan sampah. Itu barang yang ingin kubawa ke rumah sakit." jawab Ah Ran.
Ah Ran lalu beranjak pergi. Hyun Ji menatap kepergian Ah Ran dengan tatapan curiga.
Ah Ran membakar pakaian dan sepatunya di taman. Lalu tiba2 ia melihat
Hyun Woo yang menatapnya penuh kebencian. Ia terkejut dan bergegas lari.
Namun rupanya itu hanyalah bayangan dirinya saja. Ia pun memegangi
kepalanya dan wajahnya tampak pucat.
Lalu tanpa sengaja ia
melihat pemandangan orang2 yang berkabung di depannya. Ia pun pergi ke
sana. Tampak seorang wanita dan anak kecil yang sedang menangisi
kepergian anggota keluarga mereka. Ah Ran pun teringat pengemudi yang
ditabraknya sudah meninggal. Tiba2 anak kecil itu menoleh dan menatapnya
tajam. Ah Ran terkejut dan bergegas lari.
Ah Ran pergi ke kamar
Hyun Woo. Hyun Woo masih belum bangun. Dengan tatapan dingin ia berkata
takdirnya ada di tangan Hyun Woo sekarang. Tidak peduli kemana pun ia
lari, semuanya tidak ada gunanya jika Hyun Woo mengatakan yang
sebenarnya.
Lalu tiba2, Hyun Woo terbangun dan mencengkram
tangan Ah Ran. Ah Ran terkejut. Dengan napas tersengal2 Hyun Woo
memanggil nama Ah Ran. Ah Ran melangkah mundur. Sedetik kemudian,
matanya melirik selang infus Hyun Woo.
Ah Ran lantas mengunci
pintu kamar Hyun Woo. Lalu dengan perlahan2 ia berjalan ke arah Hyun
Woo. Sambil menatap Hyun Woo ia pun berkata akan lebih baik kalau Hyun
Woo mati. Hyun Woo ketakutan. Ia ingin berteriak tapi tak bisa.
"Semua ini karena orang tuamu. Orang tuaku mati di tangan orang tuamu dan kau pun akan mati di tanganku." ucap Ah Ran.
Hyun Woo menangis ketakutan. Perlahan2, tangan Ah Ran berusaha
menyentuh selang infus Hyun Woo. Namun ia tidak bisa melakukannya. Ia
tidak bisa membunuh Hyun Woo. Ah Ran pun lari menjauh. Matanya berkaca2.
Namun tiba2 ia dikejutkan dengan Hyun Woo yang kejang2.
"Aku tidak melakukan apapun. Aku tidak melihat apapun." ucap Ah Ran ketakutan.
Ah Ran pun terduduk lemas. Sementara itu di luar, Hyun Min sedang
berjalan menuju kamar kakaknya. Hyun Woo kejang2. Ah Ran terus menangis.
Suara ketukan pintu lalu menyadarkan Ah Ran. Ah Ran pun bergegas ke
kamar mandi. Ia lalu keluar dengan handuk tergantung di lehernya. Lalu
tak lama ia keluar dari kamar mandi dan pura2 histeris melihat keadaan
Hyun Woo.
"Hyungsoo-nim, buka pintunya!" teriak Hyun Min.
Ah Ran pun bergegas membukakan pintu. Begitu Hyun Min masuk, Ah Ran
beralasan ia sedang di kamar mandi tadinya. Hyun Min pun menyuruh Ah Ran
memanggil dokter. Tapi Ah Ran terus berpura2 histeris.
"Apa ada sesuatu yang aneh terjadi sebelumnya saat kau menjaganya?" tanya dokter.
"Tidak. Suster tadi memberikannya suntikan. Ia masih terlihat sehat. Lalu aku pergi ke kamar mandi dan tiba2..."
Kata2 Ah Ran pun terputus. Dan ia pura2 menangis.
Dokter pun menjelaskan kalau Hyun Woo mengalami kondisi yang disebut
dengan PVS atau Persistent Vegetative State. PVS adalah suatu kondisi
dimana pasien dengan kerusakan otak serius berada dalam kondisi sadar
secara parsial namun tidak bisa merespon rangsangan orang lain.
Hyun Min menangis...
"Tidak mungkin. Bagaimana bisa? Bukankah kau bilang masa kritisnya
sudah lewat? Dia bahkan sudah membuka matanya dan berbicara. Kenapa dia
bisa tiba2 begini!" teriak Hyun Min.
Ah Ran pun pingsan. Entah pura2 atau tidak. Hyun Min pun panik melihat kakak iparnya itu pingsan.
Joo Seung bernyanyi dengan penuh penghayatan di kafe. Ah Ran
mendengarkan nyanyian Joo Seung dengan tatapan kosong. Matanya terus
mengeluarkan air mata. Ingatannya pun melayang ke saat2 Hyun Woo
memberikan kejutan super romantis padanya.
Sekarang.. Joo Seung
dan Ah Ran berdiri di ketinggian. Joo Seung heran melihat wajah Ah Ran
yang lesu. Ah Ran pun memberitahu Joo Seung tentang kondisi terbaru Hyun
Woo. Joo Seung biasa saja mendengarnya, berbeda dengan Ah Ran yang
terlihat begitu sedih.
"Bukankah ini bagus? Bukankah ini yang
kita harapkan? Sekarang aku bisa lebih bebas menyusun rencana balas
dendamku. Ini hari yang bagus kan? Haruskah kita merayakannya?" tanya Ah
Ran dengan matanya yang berkaca2.
Joo Seung juga berkaca2. Ia lalu menarik Ah Ran ke dalam pelukannya.
"Jangan katakan apapun. Kau hanya akan menyakiti dirimu sendiri." pinta Joo Seung.
"Shin Hyun Woo telah mendapat hukuman dua kali. Dia mengkhianati
istrinya dan mengalami kecelakaan bersama wanita selingkuhannya. Dia
pria tukang selingkuh." jawab Ah Ran.
Joo Seung lantas melepaskan pelukannya dan bertanya rencana Ah Ran selanjutnya.
"Kita tidak tahu kapan dia akan sadar. Mengetahui dia satu kota
denganku, membuatku tidak nyaman. Aku ingin mengirimnya ke tempat lain."
jawab Ah Ran.
"Apa keluarganya akan membiarkanmu melakukan itu?
Selama keluarga pasien masih mengharapkan adanya keajaiban, mereka akan
melakukan apapun." ucap Joo Seung.
"Itulah kenapa dia harus
berada jauh dari keluarganya. Sebuah tempat yang tidak memiliki
keajaiban. Tempat yang jauh." jawab Ah Ran.
==Satu Bulan Kemudian==
Nyonya Jo bicara dengan putra keduanya. Ia bertanya apa yang harus
mereka lakukan sekarang karena Hyun Woo tidak kunjung bangun. Hyun Min
pun meyakinkan ibunya kalau Hyun Woo pasti akan bangun.
"Seandainya kita bisa mengetahui kejadian yang sebenarnya, kita tidak
akan sefrustasi ini. Siapa wanita yang bersama kakakmu malam itu?
"Aku tidak percaya ini. Kakak bukan orang seperti itu."
Pembicaraan itu pun terhenti karena kehadiran Hyun Ji. Hyun Ji datang
membawa sebuah kotak yang berisi barang2 Hyun Woo. Hyun Min pun langsung
membuka kotak itu. Nyonya Jo pun heran karena isinya sepasang boneka.
"Kakak yang membuat boneka ini. Dia membuatnya pada hari kecelakaan itu. Tapi kenapa ini ada disini sekarang?" ucap Hyun Min.
Hyun Ji mengambil boneka pengantin perempuan. Ia terkejut menemukan
inisial NJ di boneka itu. Nyonya Jo pun bertanya2 apa benar Hyun Woo
memiliki wanita lain sebelum menikah dengan Ah Ran.
"Sepertinya begitu ibu." jawab Hyun Min.
"Aku benar2 tidak mengerti jalan pikiran kakak. Aku benci dia! Bagaimana bisa dia tidak memberitahu kita?" ucap Hyun Ji.
Pembicaraan mereka pun terhenti karena Ah Ran datang. Ah Ran meminta
mereka berhenti menjelekkan Hyun Woo. Ah Ran berkata hanya mempercayai
kata2 Hyun Woo.
"Aku akan mendukungnya dan mempercayai setiap
kata cinta yang dia ucapkan padaku. Sampai dia bangun dan mengatakannya
sendiri padaku, aku tidak akan mempercayai kata2 orang lain. Sekarang,
dia sedang berjuang melawan kematian. Aku sudah cukup lelah memikirkan
bagaimana cara untuk menyadarkannya. Tapi kalian malah memikirkan kata2
orang lain? Tolong jangan katakan hal itu lagi. Aku tidak mau
mendengarnya!" ucap Ah Ran berkaca2.
Ah Ran lantas merebut boneka
itu dari tangan Hyun Woo dan pergi ke kamarnya. Tepat saat itu, Presdir
Shin keluar dari kamarnya. Presdir Shin memarahi istri dan anak2nya
karena tidak bisa menjaga sikap di depan Ah Ran. Presdir Shin lantas
memanggil Ah Ran.
"Maafkan aku karena tidak memberitahumu
sebelumnya. Karena kecelakaan Hyun Woo, aku menggunakan sedikit uang
perusahaan. Aku memberikan uang itu pada pihak lain sebagai kompensasi."
ucap Ah Ran.
"Kau sudah melakukannya dengan baik. Jangan biarkan mereka ikut merasa sedih." jawab Nyonya Jo.
"Hyun Woo juga putra kamu. Seharusnya kau memberitahu kami." ucap Presdir Shin.
"Dan aku tidak akan meninggalkan Hyun Woo. Aku sudah bicara dengan
orang tuaku. Mereka berjanji akan mencarikan rumah sakit terbaik di luar
negeri untuk Hyun Woo. Ada dokter yang mampu mengembalikan kesadaran
seseorang seperti Hyun Woo. Aku berencana membawanya ke sana." jawab Ah
Ran.
"Tapi disini ada banyak dokter. Apa rumah sakit mau menerima tim medis asing?" tanya Nyonya Jo.
"Itu juga yang aku cemaskan. Kita tidak bisa membawa Hyun Woo dalam
keadaan seperti ini. Jadi aku berpikir untuk menggunakan villa kita di
Yangpyeong. Hyun Woo akan dirawat oleh dokter dan perawat terbaik."
jawab Ah Ran.
"Kita sudah mengeluarkan banyak uang untuk
pengobatannya. Jadi apakah kita harus membayar dokter asing itu lagi?"
tanya Presdir Shin.
"Asalkan Hyun Woo bisa sadar, apa salahnya
mengeluarkan lebih banyak uang? Aku juga akan meminta bantuan orang
tuaku." jawab Ah Ran.
"Kau sudah melakukan hal yang benar. Kau
berusaha keras menyelamatkan suamimu. Lalu kenapa kami sebagai orang
tuanya tidak melakukan hal yang sama?" ucap Presdir Shin.
Presdir
Shin pun setuju dengan usulan Ah Ran. Ah Ran berkaca2 dan mengucapkan
terima kasih karena Presdir Shin menerima usulannya.
Ah Ran pun
kembali ke kamarnya. Setibanya di kamar, ia langsung mengirimkan pesan
pada seseorang. Entah pada siapa. Yang jelas ia menyuruh orang itu
mencarikannya seorang perawat.
Hyun Min dan Ah Ran sama2 hendak
pergi. Ah Ran pun melontarkan pertanyaan, mau sampai kapan kau hanya
akan mengurus tokomu sendiri? Kakakmu sedang terbaring sakit, kau
seharusnya mengurus perusahaan juga.
"Aku berpikir untuk mengubah sedikit interior toko. Sudah lama aku tidak ke toko, pasti toko sangat berantakan." ucap Hyun Min.
"Biar aku yang mengurusnya. Jadi kau tidak perlu cemas." jawab Ah Ran.
"Lalu kau ingin kemana hari ini? Aku mau ke rumah sakit." ucap Hyun Min.
Ah Ran pergi ke toko Hyun Min. Ia pun terkejut karena bertemu Yeon Jae
disana. Yeon Jae menyapa Ah Ran layaknya sahabat karib yang sudah lama
tidak bertemu. Namun Ah Ran mengaku tidak mengenal Yeon Jae.
"Kau bercanda kan? Aku sudah bilang namaku Kim Yeon Jae. Bagaimana mungkin kau tidak mengenalku?" jawab Yeon Jae.
Yeon Jae lalu menatap Ah Ran dari ujung kaki hingga ujung rambut.
"Kau sudah banyak berubah ternyata. Kau jadi semakin cantik." ucap Yeon Jae lagi.
Ah Ran diam saja dan terlihat risih. Sedangkan Yeon Jae terus saja mengoceh.
"Oya, kudengar kau kakak ipar bossku. Aku bilang padanya kalau aku
mengenalmu. Tapi dia malah mengatakan sesuatu yang aneh. Dia bilang kau
tinggal di luar negeri." ucap Yeon Jae lagi.
Ah Ran pun menghela
napas kesal. Setelah itu ia menyuruh Yeon Jae ikut dengannya. Ah Ran
mengajak Yeon Jae bicara di sebuah kafe. Ah Ran berkata kalau dirinya
bukanlah Joo Ah Ran yang Yeon Jae kenal.
"Orang tuaku menetap di luar negeri. Sejak kecil aku tinggal di luar negeri. Jangan hancurkan pernikahanku." ucap Ah Ran lagi.
"Apa yang kau bicarakan? Kapan kau pergi keluar negeri? Bahasa Inggris
mu saja sangat buruk sampai kau harus mendapatkan pelajaran tambahan.
Apa kau berbohong agar bisa menikah?" jawab Yeon Jae heran.
"Aku tidak akan membiarkanmu jika kau berani mengatakan hal aneh pada adik iparku." ancam Ah Ran.
"Kenapa kau berubah jadi seperti ini? Dulu kau orang yang baik." ucap Yeon Jae heran.
"Semua bisa berubah. Tidak akan ada yang tidak berubah jika dunia membodohimu." jawab Ah Ran.
"Kenapa kau berbohong? Kalau kau tidak berbohong, kau tidak bisa
menikah? Pernikahan seperti apa yang sebetulnya kau jalani." tanya Yeon
Jae.
"Suamiku mengetahui semua tentang diriku dan dia tetap
menikahiku. Kami hanya berbohong untuk mendapat persetujuan orang
tuanya. Dia tidak bisa hidup tanpaku. Jadi tidak ada yang bisa kulakukan
tentang itu." jawab Ah Ran.
Ah Ran lalu berkata kalau ia tidak
memiliki banyak waktu. Ia menyuruh Yeon Jae menyerahkan surat
pengunduran diri. Yeon Jae pun kaget.
"Kenapa aku harus melakukan itu?" kata Yeon Jae.
"Aku sudah bilang kan aku tidak mau pernikahanku hancur karena dirimu.
Serahkan surat pengunduran dirimu sekarang." jawab Ah Ran.
Ah Ran
dan Yeon Jae meninggalkan kafe bersama2. Wajah Yeon Jae terlihat kesal.
Yeon Jae pun semakin kesal saat Ah Ran memberikan sejumlah uang
padanya. Yeon Jae tidak mau mengambil uang itu. Tapi Ah Ran memaksa.
Tepat saat itu, Hyun Min lewat dengan mobilnya dan melihat mereka. Ia
pun heran.
"Apa mereka benar2 saling mengenal?" gumam Hyun Min.
Yeon Jae kembali ke toko sambil ngomel2. Hyun Min tiba2 datang
menyambut Yeon Jae. Yeon Jae pun terkejut melihat Hyun Min yang sudah
ada di toko. Hyun Min lalu menanyakan soal Ah Ran. Apa Ah Ran dan Yeon
Jae saling mengenal? Yeon Jae pun gelagapan. Ia bingung harus menjawab
apa.
"Kau bilang dia teman sekolahmu. Kau juga bilang dia tetanggamu. Apa kau tidak ingat?" tanya Hyun Min lagi.
"Sepertinya aku salah paham. Tadi aku bicara dengannya. Dia bukan temanku." jawab Yeon Jae.
"Benarkah? Joo Ah Ran bukan nama yang langka." ucap Hyun Min curiga.
"Direktur, aku ingin mengatakan sesuatu. Aku ingin mengundurkan diri." jawab Yeon Jae.
"Kenapa? Bukankah kau senang bekerja disini? Tapi sekarang kau tiba2
ingin keluar. Apa kau menemukan pekerjaan dengan gaji yang lebih
tinggi?" tanya Hyun Min.
"Bukan begitu. Hanya saja terjadi sesuatu." jawab Yeon Jae.
"Aku akan keluar setelah kau menemukan karyawan yang baru." ucap Yeon Jae lagi.
Yeon Jae pun beranjak pergi tapi Hyun Min menahannya.
"Kenapa kau ingin keluar? Apa kau marah padaku. Aku sudah bilang kan
kakakku sedang sakit. Jadi tolonglah. Tolong bantu aku." pinta Hyun Min.
"Mengangat furniture sendirian, itu sangat berat. Lagipula bukannya kau
menginginkan karyawan yang cantik? Berikan kesempatan itu pada gadis
cantik nan pintar." jawab Yeon Jae.
Yeon Jae pun pergi. Hyun Min menatap Yeon Jae dengan wajah lesu, namun tiba2 ia teringat sesuatu.
Joo Seung memanggil Jae Hee ke ruangannya. Ia meminta Jae Hee
membantunya merawat Hyun Woo. Ia juga berkata jika Jae Hee mau
membantunya, maka Jae Hee tidak perlu mengembalikan uang yang
dipinjamkannya tempo hari. Jae Hee pun bersedia. Ia berkata akan
mengurus orang itu dengan baik.
Ah Ran sedang mem-briefing karyawannya di kantor. Seorang pria berjas pun datang. Melihat pria itu, Ah Ran pun tersenyum licik.
Ah Ran mengenalkan pria itu sebagai dokter yang akan merawat Hyun Woo
kepada seluruh anggota keluarga. Presdir Shin pun meminta pria itu
merawat anaknya dengan baik. Pria itu berjanji akan mengurus Hyun Woo
dengan baik. Nyonya Jo lantas meminta sesuatu pada Ah Ran. Ia ingin ikut
ke rumah sakit untuk mengantar Hyun Woo. Ah Ran setuju. Bersama Ah Ran
dan pria itu, Nyonya Jo pun pergi ke rumah sakit.
Hyun Woo mulai
dipindahkan ke ambulance. Ah Ran, Nyonya Jo dan pria itu mendampinginya.
Nyonya Jo terlihat sedih dan cemas. Ah Ran pun berusaha menenangkan
Nyonya Jo. Nyonya Jo lantas menanyakan suster yang akan membantu merawat
Hyun Woo. Ah Ran berkata hal itu sudah diurus oleh Joo Seung. Ah Ran
lalu melarang Nyonya Jo ikut dengannya ke villa. Ia beralasan tidak mau
melihat Nyonya Jo sedih. Nyonya Jo pun percaya. Setelah semuanya
selesai, Ah Ran pun masuk ke ambulance mendampingi Hyun Woo. Ambulance
pun mulai melaju. Nyonya Jo menatap ambulance yang membawa anaknya itu
dengan wajah sedih.
Sementara itu di toko, Yeon Jae sedang bicara
dengan Ah Ran melalui telepon. Yeon Jae berkata ia akan segera resign
dari toko. Tanpa ia sadari, Hyun Min berdiri di belakangnya. Begitu
melihat Hyun Min, ia pun terperangah.
"Apa itu kakak iparku? Apa yang dikatakannya padamu? Apa yang kalian sembunyikan? Cepat katakan!" teriak Hyun Min.
"Bukankah sudah kubilang tidak ada yang kusembunyikan?" ucap Yeon Jae.
"Apa kakakku berbohong kalau ia tinggal di luar negeri?" tanya Hyun Min.
"Bagaimana aku tahu kakakmu! Aku benar2 tidak tahu apapun!" jawab Yeon Jae marah.
Yeon Jae pun pergi. Sementara itu, Ah Ran sudah sampai di villa. Di
sana juga ada Joo Seung dan Jae Hee. Jae Hee meperkenalkan dirinya pada
Ah Ran. Ah Ran pun mengenalkan dirinya sebagai istri Hyun Woo.
"Anda pasti sangat sedih. Aku akan berusaha semampuku untuk membantumu." ucap Jae Hee.
"Sangat banyak yang harus dilakukan. Kau harus mengawasinya setiap saat
dan jangan memberikan obat apapun tanpa izin dariku." jawab Ah Ran.
Yeon Jae pun heran, apa maksudmu?
"Lakukan saja apa katanya." suruh Joo Seung.
"Baik, Dokter." jawab Jae Hee dengan wajah bingung.
"Kamarmu di lantai 2. Kau bisa istirahat di sana." ucap Joo Seung lagi.
Sekarang Ah Ran dan Joo Seung ada di kamar Hyun Woo. Ah Ran berbicara pada Hyun Woo.
"Beristirahatlah disini. Tidak akan ada seorang pun yang akan
mengganggumu disini. Jangan pikirkan apapun. Kau akan segera terbiasa
dengan kehidupan disini." ucap Ah Ran dengan tatapan tajam.
Joo
Seung lalu mengajak Ah Ran pergi. Namun Ah Ran tiba2 menarik Joo Seung
dan menciumnya. Tanpa mereka sadari, Jae Hee melihatnya. Jae Hee yang
saat itu hendak masuk melihat Hyun Woo pun kaget melihat mereka.
"Apa yang kau lakukan? Bagaimana kalau Hyun Woo melihat kita?" ucap Joo Seung.
"Aku memang ingin orang ini tahu. Orang yang kucintai bukanlah dia tapi kau." jawab Ah Ran.
Jae Hee yang masih berdiri di pintu pun kaget setengah mati. Jae Hee
lalu kembali menutup pintu dan pergi menjauhi kamar itu. Tak lama, Ah
Ran dan Joo Seung keluar. Joo Seung menyuruh Jae Hee membersikan bekas
luka di wajah Hyun Woo. Dengan wajah masih syok. Jae Hee pun mengangguk.
Sementara itu, Hyun Min tiba di suatu tempat.
"Aku akan memastikannya sendiri. Jika Hyungsoo-nim bersekolah disini, berarti semuanya bohong." ucap Hyun Min mantap,
Ya, Hyun Min pergi ke sekolah Yeon Jae. Ia ingin memastikan semuanya.
Jae Hee mulai mengurusi Hyun Woo. Ia membawa peralatannya masuk ke
kamar Hyun Woo. Satu per satu, Jae Hee melepaskan alat penyangga leher
Hyun Woo, juga perban di wajah Hyun Woo. Ia pun kaget begitu menyadari
siapa yang terbaring disana.
"Ayah berkaki panjang." ucapnya kaget.
Bersambung ke episode 4
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
About Me
Kumpulan Sinopsis
- Sinopsis Adamas
- Sinopsis Again My Life
- Sinopsis Alice
- Sinopsis Anna
- Sinopsis Babel
- Sinopsis Big Mouth
- Sinopsis Blessing of the Sea
- Sinopsis Blind
- Sinopsis Defendant
- Sinopsis Different Dreams
- Sinopsis Fantastic
- Sinopsis Graceful Family
- Sinopsis Gyeongseong Creature
- Sinopsis Happiness
- Sinopsis Hide and Seek
- Sinopsis Hide Identity
- Sinopsis I Have a Lover
- Sinopsis King Maker : The Change of Destiny
- SInopsis King the Land
- Sinopsis Lies of Lies
- Sinopsis Love Rain
- Sinopsis Maestra
- Sinopsis Moving
- Sinopsis My Golden Life
- Sinopsis My Happy End
- Sinopsis My Perfect Stranger
- Sinopsis Oh My Geum Bi
- Sinopsis Perfect Marriage Revenge
- Sinopsis Ruby Ring
- Sinopsis Ruler : Master Of The Mask
- Sinopsis Selection : The War Between Women
- Sinopsis Song of the Bandits
- Sinopsis still 17
- Sinopsis Temptation Of An Angel
- Sinopsis The Game : Towards Zero
- Sinopsis The Glory
- Sinopsis The Great Show
- Sinopsis The Legend Of The Blue Sea
- Sinopsis The Police Station Next to The Fire Station
- Sinopsis The Princess Man
- Sinopsis The Promise
- Sinopsis The World of the Married
- Sinopsis The Worst of Evil
- Sinopsis Train
- Sinopsis Undercover
- Sinopsis Unknown Woman
- Sinopsis Vigilante
- Sinopsis Watcher
- Sinopsis Wonderful World
Labels
- Adamas (1)
- Again My Life (20)
- Alice (6)
- Babel (47)
- Big Mouth (24)
- Blessing of the Sea (24)
- Blind (9)
- Defendant (35)
- Different Dreams (81)
- Fantastic (42)
- Flower of Evil (10)
- Good Witch (3)
- Graceful Family (63)
- Happines (24)
- Hide and Seek (77)
- Hide Identity (1)
- I Have a Lover (88)
- King Maker : The Change of Destiny (62)
- Lean Of You - Jung Yup (1)
- Lee Yoo Ri Setuju Bintangi Drama MBC Selanjutnya Spring Must Be Coming (1)
- Lies of Lies (32)
- live up to your name (36)
- Love Rain (16)
- Love Story - Lyn (1)
- Maestra (5)
- My Golden Life (100)
- My Happy End (15)
- Oh My Geum Bi (6)
- Perfect Marriage Revenge (2)
- Ruby Ring (181)
- Ruler : Master Of The Mask (56)
- Selection : The War Between Women (63)
- SInopsis King the Land (1)
- Temptation Of An Angel (22)
- The Game : Towards Zero (50)
- The Glory (1)
- The Great Show (62)
- The Legend Of The Blue Sea (39)
- The Police Station Next to The Fire Station (3)
- The Princess Man (24)
- The Promise (211)
- The Road : The Tragedy of One (1)
- The Second Anna (5)
- The World of the Married (21)
- The Worst of Evil (1)
- Train (2)
- Undercover (9)
- Unknown Woman (92)
- VIP (1)
- Watcher (65)
Blog Archive
- ► 2020 (285)
- ► 2019 (614)
- ► 2018 (436)
- ► 2017 (209)
-
▼
2016
(170)
-
▼
March
(43)
-
▼
Mar 24
(36)
- I Have a Lover Ep 16 Part 1
- The Princess Man Ep 2
- The Princess Man Ep 1
- The Princess Man
- Temptation Of An Angel Ep 12
- Temptation Of An Angel Ep 11
- Temptation Of An Angel Ep 10
- Temptation Of An Angel Ep 9
- Temptation Of An Angel Ep 8
- Temptation Of An Angel Ep 7
- Temptation Of An Angel Ep 6
- Temptation Of An Angel Ep 5
- Temptation Of An Angel Ep 4
- Temptation Of An Angel Ep 3
- Temptation Of An Angel Ep 2
- Temptation Of An Angel Ep 1
- Temptation Of An Angel
- I Have a Lover Ep 15 Part 2
- I Have a Lover Ep 15 Part 1
- I Have a Lover Ep 14
- I Have a Lover Ep 13
- I Have a Lover Ep 12
- I Have a Lover Ep 11
- I Have a Lover Ep 10
- I Have a Lover Ep 9
- I Have a Lover Ep 8
- I Have a Lover Ep 7
- I Have a Lover Ep 6 Part 2
- I Have a Lover Ep 6 Part 1
- I Have a Lover Ep 5
- I Have a Lover Ep 4
- I Have a Lover Ep 3
- I Have a Lover Ep 2 Part 3
- I Have a Lover Ep 2 Part 2
- I Have a Lover Ep 2 Part 1
- Sinopsis Drama Korea "My Golden Life" Episode 1-52
-
▼
Mar 24
(36)
-
▼
March
(43)
Recent Comments
Followers
-
[Sebelumnya ] Di kediamannya, Hae Sung sedang latihan dibimbing oleh Chang Suk. “Pikiran kosong, mata kosong, tapi setelah ia menemuk...
-
Sebelumnya.... 1 Tahun Kemudian…. Hae Sung dan Chang Suk tampak sedang bersiap2. Chang Suk berkata, setahun sudah berlalu. Hae ...
0 Comments:
Post a Comment